By Admin | 2024-08-21 02:57:09
Ikatan Wartawan Perawang (IWP) Kecamatan Tualang Kabupaten Siak beri bantuan sembako pada warga korban kebakaran dan SLB Setia Bakti, Senin (30/10/2023). Mewakili teman-teman IWP Ujang K mengatakan bahwa bantuan sembako itu merupakan inisiatif dari wartawan Perawang dengan menyisihkan sebagian rezeki untuk dapat membantu sesama warga Kecamatan Tualang. "Bersyukur kita dapat melaksanakan kegiatan ini, mudah-mudahan bantuan sembako ini, apa yang kita beri ini bermanfaat bagi yang menerima," harap Ujang K yang merupakan wartawan Sindonews. Lebih lanjut Irvan Zaiza yang merupakan wartawan Riaubernas menyampaikan IWP merupakan kumpulan wartawan di Kecamatan Tualang. "Kita di IWP sekitar 18 orang namun yang berkesempatan hadir saat ini 11 orang karena teman-teman yang lain ada kesibukan di luar. Semoga bantuan dari kita bermanfaat dan warga yang tertimpa musibah dikuatkan iman dan kesabarannya,"